Strategi Les Untuk Persiapan Masuk Perguruan Tinggi

oleh cerita anak kost on Saturday, May 11, 2013

Penting ga si ikut les? apalagi les untuk masuk perguruan tinggi. Penting ga ya? ehm.. penting si, tapi yang lebih peting adalah strateginya. Kenapa saya bilang seperti itu? karena kita akan berhadapan dengan sifat natural manusia, yaitu bosan.

Memang si masuk perguruan tinggi sekarang tidaklah sesulit jaman dahulu, yang hanya bisa di peroleh dengan UMPTN atau SPMB. Sekarang, sudah berbeda nama tapi ya yang namanya testnya tetap seperti itu itu aja, cuma namanya aja yang ganti ganti. Dan lagi, kita bisa masuk dengan jalur khusus tidak harus melalui SIPENMARU atau sejenisnya.

Walaupun ada beberapa jalan, tapi tetap saja kita pun harus mempersiapkan masuk perguruan tinggi, yang dalam hal ini tentunya perguruan tinggi negeri. Karena, memang yang namanya perguran tinggi negeri masih menjadi favorit dan bergengsi tentunya. Oleh karenanya kita perlu mempersiapkan diri kita dengan les.

Strategi Les Untuk Persiapan Masuk Perguruan Tinggi
Sekarang seperti apa strategi les yang baik untuk persiapan masuk perguruan tinggi negeri? satu hal yang paling penting menurut saya dan sudah terbukti, yaitu masalah waktunya. Yaitu waktu yang baik untuk les adalah bukan dari awal kita kelas tiga smu atau sekarang lebih dikenal dengan kelas 12, tapi les baiknya adalah di akhir masa masa sekolah. Yaitu dimana kita akan benar benar menghadapi ujian masuk perguruan tinggi.

Kita ambil kelas intensif, itulah waktu les yang paling baik. Kenapa saya bilang seperit itu? jujur si, pengalaman mengatakan kalau manusia itu mudah bosan, mudah untuk jenuh dan semangat akan sangat tidak menentu. Nah kalau kita belajar di awal, saat awal kelas 12 kita sudah les. Nantinya pas akhir kita mau test masuk perguruan tinggi, kita malah bosan dan males malesan. Suah biasa kita bertemu si, sudah biasa dengan soal soal sperti itu, jadinya hasilnya pun tidak maksimal.
Jadi baiknya kita ambil kelas intensif, jadi pas kita mau masuk perguran tinggi, kita malah lagi semangat semangatnya dengan lingkungan baru, yaitu lingkungan les. Dibanding teman teman yang sudah ikut dari awal, kita akan lebih semangat karena kita masih fress dan lagi senang senangnya.

Kelas duabelas adalah kelas yang paling menyebalkan, karena kita di hajar mati matian dengan pelajaran.  Belum lagi tambahan pelajaran dari sekolah, belum lagi test sana sini yang di lakukan oleh negara, kapan kita punya waktu untuk bermain? padahal bermain itu penting untuk menjaga otak kita tetap fress dan berpikir jernih saat ujian. Kalau kita kebanyakan les, wah kasian otak kita, bukan nya tidak baik si, tapi paling ga kita akan memilh cara yang efektif dengan memilih waktu les di akhir akhir kita duduk di kelas 12. Disitulah strategi les yang paling baik untuk persiapan masuk perguruan tinggi.

drieant Cerita Anak Kost Updated at: Saturday, May 11, 2013