Tips Memilih Bimbel Persiapan Masuk Perguran Tinggi

oleh cerita anak kost on Friday, May 24, 2013

Memilih bimbingan belajar yang notabene merupakan tempat les, perlu pertimbangan matang. Sebenernya semua bimbel sama aja si, sama sama membimbing belajar dan menuntun kita menuju tujuan akhir, yang dalam hal ini lulus perguruan tinggi atau sekedar lulus dari sekolah. Seperti yang saya ceritakan sebelumnya dalam strategi les untuk persiapan masuk perguruan tinggi, kali ini kita akan membahas strategi dalam hal memilih bimbel yang mana yang tepat.

Apa saja yang jadi pertimbangan dalam memilih bimbel? 

1. Baik Dalam memberikan Konsultasi 

Yang pertama yang harus di perhatikan adalah cari bimbel yang memiliki fasilitas konsultasi. Caranya gampang, ketika kita pertama kali daftar, kita lihat cara si resepsionisnya menawarkan, kita bisa aja kita tanya macem macem termasuk pula jurusan yang kita akan raih di perguruan tinggi nanti. Kalau si resepsionis memberikan tanggapan yang baik, maka itulah bimbel yang pantes untuk kita bergabung bersamanya.

Tapi kadang ada, dimana resepsionis memang tidak memberikan konsultasi, ia hanya sebagai seorang yang menjual tiket ibaratnya. Kita bisa nilai ko, apakah si resepsionis ini ramah, menyenangkan atau tidak. Kalau tidak enak, mending ga usah aja, soalnya ia mewakilkan seperti apa kualitas bimbingan belajar yang ditawarkan di dalamnya.

2. Masuk Jangan Karena Teman 

Nah satu hal lagi, memang dengan banyak teman akan menyenangkan. Apalagi bisa berangkat bareng, namun kalau soal masuk perguruan tinggi itu ga ada hubungannya dengan teman. Kita akan bersaing satu sama lain, termasuk saingan dengan teman kita, dan kita akan usaha sendiri. Jadi kalau hanya ikut teman, kita nantinya ga konsentrasi belajar, kita cuma ikut ikutan dan kita udah tau kemampuan teman seperti apa si.

Tips Memilih Bimbel Persiapan Masuk Perguran Tinggi

Kalau kita masuk di bimbel yang emang di dalamnya orang baru, kita akan kosentrasi karena memang kita ga kenal siapapun (awalnya) dan kita akan bersaing dengan sehat, karena yang ada di sana biasanya dari SMA yang berbeda. Disitulah kita akan serius, keseriusan kita akan di latih dan dipupuk untuk bersaing. Lagi pula yang namanya bimbel kan biaya kita sendiri, jadi kalau kita ga manfaatin bener bener, kita udah rugi waktu juga rugi uang.

3. Ikuti Tryout di Berbagai Bimbel

Sepengetahuan saya, bimbel atau lembaga pendidikan akan mengadakan tryout secara gratis, atau kalapun bayar, bayar aja toh murah biasanya. Darisana kita akan melihat metode soalnya dan juga metode pembelajarannya. Menilai bimbel ini sebaiknya di lakukan setahun, atau jauh jauh bulan sebelum kita akan les, jadinya kita masih punya waktu untuk mempertimbangkan mana yang baik dan mana yang cocok dengan diri kita.

4. Jangan Tertipu dengan Iklan Bimbel

Kadang ada bimbel yang menawarkan iklan tertentu, misalnya kalau ga lulus uang akan kembali. Saya pikir bodoh, siapa yang mau uangnya kembali dengan taruhan ga lulus? ga ada kan, semua kepengin lulus. 

Jadi percuma kalau kita ngikuti iklan itu, bisa aja bimbelnya ga baik dan cuma menang di iklan aja, kita harus cari tau bener bener bimbel tersebut, jangan hanya terpancing dengan iklan.

5. Memiliki Evaluasi Secara Periodik 

Tips Memilih Bimbel Persiapan Masuk Perguran Tinggi
Satu hal lagi, yang perlu di ketahui adalah kita mencari bimbel yang memiliki sistem evalusai. Maksudnya apa? kita masuk di test dulu, misalnya suruh ngerjain beberapa soal sebelum masuk kelas, lalu dari apa yang kita kerjakan hasilnya di nilai dan kemudian di pajang. Jadi, kita tau seberapa kemampuan kita, kalaupun buruk, biarlah buruk pada saat les artinya kita masih bisa perbaiki, dari pada kita buruk pada saat ujian sebenarnya kan berabe, ya ga?

Jadi jangan mau bimbel yang hanya mengajar saja, tanpa memberikan soal ke kita. Memang enak si, kita ga perlu ngerjain soal jadinya kita ga susah susah. Tapi justru kalau kita ga mau bersusah susah sekarang, kita bisa susah di akhir.

drieant Cerita Anak Kost Updated at: Friday, May 24, 2013