Memberikan pengharagan terhadap karya orang lain itu perlu, satu hal yang bangsa dan masyarakat kita jarang sekali untuk melakukan. Terkadang kita hanya mengunakan, menikmati dan tidak mau perduli apalagi sampai menghargai karya orang lain. Pertanyaan sederhana, walaupun mereka tidak memberikan harga atas karyanya apakah kita pun bisa seenaknya?
Cotoh sederhana seperti ini, kita mengunakan template blog orang (yang bisa di download gratis) kemudian kita menghapus credit title nya karena merasa tergangu. Ehm, saya rasa itu satu bentuk yang paling sederhana. Atau kita mengcopy karya orang tanpa menyertakan sumbernya, itu juga termasuk tidak mengharagai karya orang.
Satu lagi contoh, seperti musik yang kita download secara bebas, itu juga termasuk tidak menghargai karya orang lain. Kalau kita suka musiknya, senang dengan groub bandnya, lebih baik beli CD aslinya. Kita juga harus mensuport mereka dengan membeli karyanya, dengan demikian mereka pun masih tetap bisa terus berkarnya. Andai suatu saat nanti group band yang kita cintai tidak lagi exsis, mungkin kita pun harus menyalahkan diri kita sendiri karena mereka tidak lagi ada dana.
Saya sendiri pun belum sepenuhnya bisa menghargai karya orang lain, namun ketika saya mencobanya dan saya tidak bisa, saya mulai menghargai karya mereka. Ketika kita membuat template atau menulis sesuatu yang tidak bisa sebagus mereka, mungkin itu akan membuat kita untuk bisa menghargai karyanya. Atau mungkin kita harus merasakan dahalu keadaan seperti mereka, baru kita akan menghargai. Ketika tulisan anda di kompas dan ia tidak menyertakan sumbernya, bisa jadi anda marah, dari sana anda mungkin belajar untuk bisa menghargai karya orang lain. Ketika anda kesulitan di musik, anda mungkin akan menghargai karya musiknya.
Dengan menghargai karya orang lain, mensuportnya, mendukung atau apapun yang kita bisa, walaupun sekedar mengucapkan trimakasih. Maka anda telah menghargai karya orang lain, membuatnya merasa berharga dan terus berkarya. Tidak ada kata terlambat untuk menghargai karya orang.
Menghargai Karya Orang Lain
oleh cerita anak kost on Thursday, August 23, 2012
drieant
Cerita Anak Kost
Updated at:
Thursday, August 23, 2012
Label:
Wisdom
Terima kasih Anda membaca Menghargai Karya Orang Lain, apabila menyukai artikel tersebut dan ingin mendapatkan updatenya. Anda dapat mengikuti via Facebook, Twitter atau Email.
Artikel Terkait
|