Namun itulah pengalaman pertama, selalu berkesan dan tak akan pernah terlupa. Berbicara masalah perasaan, saya kira karena setiap orang akan mengalami hal yang berbeda ketika pertama kali kost. Yang jelas, paling tidak kamu harus mengenalkan diri dengan lingkungan atau teman sekitar, milikilah etika dalam kost. Dengan kamu berkenalan, kamu telah menunjukan itikad baik sebagai orang baru dan tidak di cap sombong.
Ingat, orang dikenal dengan kesan pertamanya, kalau kesan pertamanya saja sudah jelek, biasanya akan terbawa sampe akhir. Makanya bersikaplah yang baik sebagai anak kost baru.Lalu apalagi yang harus di perhatikan oleh orang yang baru perama kali kost? Selain perasaan, tentu perlengkapan dan lingkungan pun harus diperhatikan. Seharusnya ini sudah kamu pertimbangkan ketika kamu carikost. Sebaiknya pun kamu harus sudah tau fakta tersembuyi di kost tersebut seperti contohnya kualitas air, rawanya pencurian dan lain sebagainya seperti yang saya jelaskan di ciri kost yang baik.
Ada bebearpa hal yang kamu perlu benahi ketika datang ke kost pertama kali, seperti membersihkan kamar mandi (hehehe, kadang kala kita harus membersihkan sendiri kamar mandi) soalnya kan itu bekas orang lain yang dulu pernah di sana. Kamu juga harus melakukan sedikit penyesuaian terhadap tata letak kamar, kamu juga harus membersikan kamar kamu. Dan yang jelas, kamu harus ke warung makan terdekat karena kamu tau setelah kamu beres beres dengan kamar kostmu yang baru, hari ternyata sudah malam dan perutmu sudah lapar. So cari makan lah, cari makan yang enak mumpung duit masih banyak, tapi di irit irit, akhir bulan jangan sampe kehabisan ntar kamu bisa ga makan.
Yang jelas, kamu harus menikmati hari hari pertama kali kost di kost yang baru kamu tempati. Enjoy saja dan positif thinking, enak ko jadi anak kost. Beda antara anak kost dengan anak rumahan, di kost kamu akan mengalami pengalaman yang baru.